4 Tips Memilih Oli Mesin yang Tepat untuk Motor Kesayangan Anda

Nov 16, 2020 By Astra Motor Category : Info

Seiring dengan semakin berkembangnya teknologi kendaraan bermotor, maka makin banyak pula jenis dan tipe pelumas atau oli mesin yang beredar di pasaran. Biasanya produsen motor akan merekomendasikan jenis oli mesin yang cocok dengan seeda motor buatannya. Namun adankalanya tenyata mesin motornya lebih memiliki performa lebih maksial menggunakan pelumas jenis yang berbeda dari yang direkomendasikan.

Fungsi Oli Mesin

Yang perlu Anda lakukan adalah mengenali sedikit tentang spesifikasi oli mesin motor anda agar anda tidak kesulitan untuk memilih pelumas yang paling cocok untuk motor kesayangan Anda. Pertama-tama Anda harus memahami fungsi pelumas atau oli mesin untuk motor anda. Fungsi utama pelumas adalah melapisi logam-logam yang berada dalam mesin pembakaran, lapisan ini akan mengurangi adanya gesekan antar logam saat mesin bekerja.

Fungsi yang kedua adalah sebagai pendingin dari panas yang dihasilkan oleh pergerakan atau gesekan antar komponen mesin serta meredam getaran dan suara bising saat mesin bekerja. Karena pentingnya peranan pelumas, maka dianjurkan mengganti oli mesin secara berkala.

Setelah paham dengan fungsinya Anda harus mempelajari karakteristik pelumas yang dijual di pasaran, karena tiap produk memiliki karakteristik berbeda sesuai dengan keunggulan masing-masing. Dari segi kekentalan saja ada pelumas yang dibuat dengan kekentalan tinggi ada pula yang tingkat kekentalannya rendah atau encer.

Setiap mesin kendaraan membutuhkan pelumas dengan jenis dan jumlah takaran berbeda sesuai dengan jenis dan tipe motornya. Takaran ini tentu saja dipengaruhi oleh dimensi mesin.

Tips Memilih Oli Mesin untuk Motor

Untuk memudahkan Anda dalam memilih oli mesin yang tepat untuk motor, berikut ini kami sajikan tips bagaimana memilih pelumas untuk motor kesayagan Anda:

1. Jenis Pelumas yang Cocok

Satu hal utama yang perlu Anda perhatikan adalah jenis pelumas mesin yang harus Anda pahami. Pasalnya, jika menengok pelumas yang dijual di pasaran, maka Anda akan menemui sangat banyak sekali jenisnya. Anda harus mengetahui jenis oli mesin mana yang dibutuhkan dan cocok untuk motor Anda, karena setiap motor memiliki karakteristik dan kebutuhannya masing-masing.

2. Sesuaikan Viskositas

Selain memahami akan jenis pelumas, Anda juga harus memperhatikan tingkat kekentalan atau viskositas pelumas itu sendiri. Dan kekentalan oli mesin ini harus disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing motor. Pasalnya, kekentalan oli mesin ini akan sangat mempengaruhi daya gesek mesin, serta panas mesin yang dihasilkan, termasuk dengan perubahan viskositas oli mesin itu sendiri setelah digunakan.

Dengan kata lain, pemilihan oli mesin yang tepat akan membuat performa mesin motor Anda dapat bekerja dengan optimal.

3. Perhatikan Mutu dan Spesifikasi

Demi keawetan dan kinerja mesin yang prima, pastikan Anda hanya mengguna oli mesin yang memiliki jaminan mutu terbaik dan terpercaya. Jangan lupa untuk tetap menyesuaikan spesifikasi oli mesin dengan tipe mesin motor Anda. Hal ini bisa dengan mudah Anda lakukan karena umumnya produsen oli mesin telah mencantumkan informasi mengenai kegunaan dan spesifikasi oli mesin tersebut di bagian luar wadahnya.

4. Percayakan Oli Mesin di Bengkel Resmi

Cara paling mudah untuk memilih oli mesin yang tepat untuk motor Anda adalah dengan mengganti atau membelinya di bengkel resmi. Hal ini bisa Anda lakukan sekaligus ketika tiba saatnya service rutin motor Anda.

Pihak bengkel resmi akan memberikan rekomendasi oli mesin yang cocok sesuai dengan tipe dan spesifikasi mesin motor Anda. Dengan demikian motor Anda akan mendapatkan oli mesin paling optimal untuk kinerjanya.

Itulah beberapa tips mudah dalam memeilih oli mesin untuk motor Anda. Dengan pemakaian oli mesin yang tepat, maka kinerja motor Anda akan optimal dan mesin pun menjadi lebih awet.