Pengguna Motor Honda PGM-FI Harus Tahu Sinyal Ini

Mar 16, 2021 By Astra Motor Category : Uncategorized

Pengguna motor Honda PGM-FI harus tahu sinyal ini, yaitu sinyal atau kode yang ditampilkan pada  speedometer. Dimulai dari tahun 2005, untuk pertama kalinya PT. Astra Honda Motor (AHM) telah meluncurkan motor dengan teknologi baru yang bernama PGM-FI. Sejak saat itu semakin banyak jenis motor keluaran AHM mengusung teknologi ini.

Speedometer Honda Vario 150

Namun ternyata masih masih banyak yang belum tahu benar bahwa teknologi PGM-FI sudah dirancang sedemikan rupa agar pengguna dapat menangkap informasi yang terjadi pada sistem pembakaran motornya. Artikel ini akan memberi ilmu baru bagi kamu bahwa teknologi PGM-FI memang bisa diandalkan.

Sistem PGM-FI

Program Fuel Injection (PGM-FI) merupakan sistem suplai bahan bakar menggunakan teknologi kontrol elektronik yang mampu menyalurkan bahan bakar dan udara secara maksimal sesuai kebutuhan mesin dalam setiap keadaan. Sistem ini akan menganalisa dirinya sendiri secara otomatis dan menginformasikan kepada pengguna tentang ada tidaknya kerusakan secara sistem yang terjadi pada mesin. Hasil penyampaian informasi ini dimunculkan pada Malfunction Indicator Lamp (MIL) yang terletak pada salah satu tampilan di speedometer motor.

Bila ada kerusakan pada mesin maka sensor yang ada di PGM-FI akan menginformasikan bahwa ada yang tidak normal dalam sistem. MIL ini akan menyala berwarna orange. Dalam kondisi yang normal, ketika kunci kontak kamu posisikan “ON”, maka MIL akan menyala sekitar 0,3 detik lalu mati kembali. Tapi bila ada kondisi yang tidak normal maka PGM-FI maka memberikan tanda ke pengguna bahwa ada masalah dengan mesinnya. Tanda itu berupa jumlah dan intensitas berkedipnya MIL.

Arti Kode pada PGM-FI

MIL dalam menjalankan fungsinya mempunyai dua macam kedipan, yaitu ;

  • Kedipan panjang yang berlangsung selama 1,3 detik.
  • Kedipan pendek yang berlangsung selama 0,3 detik

Satu kedipan panjang adalah ekuivalen dengan sepuluh kedipan pendek. Jika satu kedipan panjang diikuti dengan dua kedipan pendek dibaca 12 kali kedipan (satu kedipan panjang = 10 kedipan, ditambah dua kedipan pendek).

Untuk kode dan artinya adalah sebagai berikut ;

  • 1 kedipan
    Penyebab kerusakannya pada sensor MAP (Manifold Absolute Pressure), yang mengakibatkan ; akselerasi kurang baik atau mesin bekerja dengan normal tetapi kurang tenaga pada putaran atas
  • 7 kedipan
    Penyebab kerusakannya pada sensor ECT (Engine Coolant Temperature) atau sensor EOT (Engine Oil Temperature), yang mengakibatkan ; motor sulit dihidupkan pada suhu rendah atau mesin cepat panas
  • 8 kedipan
    Penyebab kerusakannya pada sensor TP (Throttle Position), yang mengakibatkan ; akselerasi tidak baik, mesin sering mati atau bahan bakar boros
  • 9 kedipan
    Penyebab kerusakannya pada sensor IAT (Intake Air Temperature), yang mengakibatkan ; akselerasi kurang baik atau mesin bekerja dengan normal tetapi kurang tenaga pada putaran menengah
  • 11 kedipan
    Penyebab kerusakannya pada sensor VS (Vehicle Speed), yang mengakibatkan ; indikator speedometer tidak berfungsi atau ISS tidak berfungsi
  • 12 kedipan
    Penyebab kerusakannya pada sistem injector, yang mengakibatkan ; mesin tidak dapat dihidupkan atau injector, pompa bahan bakar dan coil pangapian mati
  • 21 kedipan
    Penyebab kerusakannya pada sensor O2 (Oxigen Sensor), yang mengakibatkan ; mesin sulit dihidupkan atau bunyi letupan pada bagian knalpot
  • 29 kedipan
    Penyebab kerusakannya pada rangkaian IACV ( Intake Air Control Valve), yang mengakibatkan ; mesin sulit dihidupkan atau boros bahan bakar
  • 33 kedipan
    Penyebab kerusakannya pada EEPROM ECM (Elektrically Erasable Progammable Read Only Memory Engine Control Module), yang mengakibatkan ; mesin tidak dapat dihidupkan atau mesin sering mati
  • 52 kedipan
    Penyebab kerusakannya pada sensor CKP (Crankshaft Position), yang mengakibatkan ; mesin sering mati/sulit dihidupkan, putaran stasioner kasar atau motor bekerja dengan normal tetapi akselerasi kurang di semua kecepatan
  • 54 kedipan
    Penyebab kerusakannya pada sensor BAS (Bank Angle Sensor), yang mengakibatkan ; sensor bank angle tidak bekerja (mesin tetap hidup pada saat sepeda motor jatuh)