6 Motor Bebek Honda Terbaik dan Tercepat Terbaru 2020

Dec 07, 2020 By Astra Motor Category : Info

Kepuleran motor bebek sedikit berkurang setelah hadirnya motor matic yang dilengkapi teknologi Injeksi. Dahulu banyak orang membeli motor bebek karena lebih irit dibandingkan motor matic. Namun, sekarang orang lebih memilih motor matic karena lebih nyaman saat dikendaraii.

Meskipun begitu, masih banyak yang setia memakai motor bebek, karena saat ini memiliki desain yang lebih sporty dan performa lebih bertenaga. Kecepatan motor bebek lebih baik dibandingkan dengan motor matik.

1. Honda Supra GTR150

Honda Supra GTR150 Resmi Bersolek, Harganya? - Otomotif Liputan6.com

Supra GTR150

Supra GTR150 telah menggunakan mesin 149.16cc yang bisa mengeluarkan tenaga maksimum sebesar 12 kW pada 9.000 rpm dan torsi mencepaia 14.2 Nm pada 6.500 rpm. Performa mesinnya tidak perlu diragukan lagi, dan akan disempurnakan oleh desain sporty yang menggunakan lampu depan LED dan ban tubeless di kedua rodanya. Selain itu, tersedia pula rem cakram hidrolik pada roda depan dan belakang yang membuat sistem pengereman motor bebek terbaik ini semakin optimal.

2. Honda Sonic 150R

Harga Honda Sonic 150R baru dan bekas Desember 2020 | Priceprice Indonesia

Sonic 150R

Honda merilis motor bebek terbaik bernama Sonic 150R. motor ini memiliki mesin berkapasitas 149.16cc (150cc) yang mampu mengeluarkan daya maksimum sebesar 11.8 kw atau setara 16 PS pada 9.000 rpm. Sedangkan torsi maksimum yang mampu dikeluarkannya mencapai 13.5 Nm pada 6.500 rpm. Motor ini memiliki transmisi manual 6 percepatan dengan pola perpindahan gigi (1-N-2-3-4-5-6). Lebih hebatnya lagi, Sonic 150R pernah mencatat top speed 178km/jam saat ditest dengan mesin dynotest. Tentunya motor ini sangat layak untuk dimasukan kedalam nominasi motor bebek tercepat.

3. Honda Blade 125 FI

Harga Honda Blade 125 FI : Review, Spesifikasi, & Gambar Desember 2020 - Semisena.com

Blade 125 FI

Mesin yang dipakai Honda Blade 125 FI sama persis dengan yang dipakai Honda Supra X 125. Sehingga Honda Blade memiliki konsumsi bahan bakar sangat irit, yaitu mencapai 57.2 km/liter saat diuji dengan pengetesan Euro 2 dan mencapai 61.8 km saat pengetesan Euro 3. Desain motor ini juga sangat sport, dan tersedia varian Repsol Edition yang menggunakan livery MotoGP yang dipakai Marq Marquez dan Dani Pedrosa. Harga motor bebek terbaik ini cukup terjangkau, karena dibanderol mulai Rp. 16 Jutaan sampai Rp. 17 Jutaan.

4. Honda Supra X 125 FI

Modal Honda Segarkan Supra X 125 FI

Supra X 125 FI

Honda Supra X 125 layak disebut sebagai motor bebek terbaik, karena motor ini memiliki mesin 125cc yang bertenaga dan efisien. Konsumsi bahan bakarnya mencapai 61.8 km/liter dan telah dilengkapi teknologi PGM-FI yang membuat sistem pembakaran semakin sempurna, sehingga konsumsi bahan bakar semaki irit. Menariknya lagi, motor matic ini telah dilenglapi fitur Power Charger yang bisa digunakan untuk mengisi baterai gadget ataupun smartphone. Harga motor bebek terbaik ini juga terjangkau, karena dibanderol mulai 16 Jutaan sampai 17 Jutaan untuk varian Cast Wheel yang memakai velg racing.

5. Honda Revo FI

Harga Honda Revo FI Review, Spesifikasi & Promo Kredit Desember 2020 | Moladin

Revo FI

Honda Revo FI menggunakan mesin 109.17cc yang dijamin hemat bahan bakar. Mesin tersebut dioptimalkan suplai bahan bakar injeksi (PGM-FI) yang dapat menghasilkan tenaga mencapai 8.91 PS pada 7.500 rpm dan torsi 8.76 Nm pada 6.000 rpm.

Honda Revo FI menjadi salah satu motor bebek terlaris di Indonesia. Harga motor ini sangat murah, karena dibanderol mulai Rp. 13.6 Jutaan sampai Rp. 15.2 Jutaan.

6. Honda Supra X Helm In

Jual Kredit Motor Honda Supra X 125 Helm in PGM-FI 2018 - Jakarta Utara - Mengkudu Motor | Tokopedia

Supra X Helm In

Kelebihan utama motor bebek terbaik ini adalah memiliki ruang bagasi sangat luas. Pasalnya Honda Supra X Helm In memiliki bagasi berkapasitas 19.5cc yang bisa menampung satu helm full-face dan berbagai barang bawaan lainnya. Motor ini juga memiliki mesin berkapasitas 124.8cc yang bisa mengeluarkan tenaga sebesar 9.6 PS pada 7.500 rpm. Performanya sangat baik dan dijamin irit bah bakar, karena telah dilengkapi teknologi PMG-FI atau sistem pembakaran injeksi. Harga motor ini dibanderol Rp. 18 Jutaan, karena telah mengusung mesin 125cc yang terbukti bertenaga dan irit bahan bakar.