3 Motor Hasil Modifikasi Terbaik di HMC 2019 Pilihan AHM

Dec 26, 2019 By Astra Motor Category : News

Tidak hanya promosi dalam bentuk perkenalan produk barunya saja atau kelebihan dari sederet motor Honda yang telah rilis di pasar Indonesia. Melainkan PT Astra Honda Motor (AHM) juga menggelar beberapa acara besar yang bisa diikuti oleh masyarakat umum. Seperti event Honda Modif Contest (HMC) ini misalnya, dimana melibatkan para modifikator Indonesia paling kreatif untuk menunjukkan hasil karyanya ke publik.

Dalam acara HMC 2019 kemarin ada 3 motor pemenang yang memang desain alias tampilannya tidak bisa diragukan sama sekali, ketiganya mencolok banget ketimbang yang lain sehingga pantas menjadi sang juara. Ada sebanyak 121 sepeda motor hasil modif yang dipertemukan dalam final battle di Hartono Mall, Yogyakarta pada tanggal 16 – 17 November 2019 kemarin. Jumlah motor tersebut merupakan hasil seleksi dari 2.350 kendaraan yang ikut serta.

Sebelum menuju ke final tersebut, karya modifikasi terbaik dari 9 kelas HMC ini dilombakan pada seri regional terlebih dahulu yang diselenggarakan di 14 kota, diantaranya yakni Pekanbaru – Riau, Manado – Sulawesi Utara, Denpasar – Bali, Surabaya – Jawa Timur, Banjarmasin – Kalimantan Selatan, Solo – Jawa Tengah, Samarinda – Kalimantan Timur, Makassar – Sulawesi Selatan, Cirebon – Jawa Barat, Malang – Jawa Timur, Bandung-Jawa Barat, Medan – Sumatera Utara, Pontianak – Kalimantan Barat dan Jakarta. Dan tentu saja para modifikator dalam negeri dan komunitas Honda tidak ingin melewatkan kesempatan emas tersebut. Dan pemenang nantinya tidak cuman mendapatkan hadiah berupa uang pembinaan saja, melainkan juga berkesempatan menjadi modifikator dalam Honda Dream Ride Project bersama mentor modifikator ulung.

Untuk kategori Matic & Club, Alexander Rudy Darmawan dari Jakarta lah yang menjadi pemenangnya. Sedangkan dalam kategori Sport, Lutfi Alman Faluti dari Makassar menjadi yang terbaik. Dan terakhir dalam kategori Free for All (FFA) telah disabet oleh Arif Nurdiansyah yang berasal dari kota Malang. Dan sistem penjuriannya sendiri mempertimbangkan beberapa hal, seperti konsep yang diusung, fungsi, estetika, finishing, hingga detail unit motor modifikasi itu sendiri.

Perlu diketahui bahwasanya event HMC ini sudah digelar selama 12 tahun, dan menjadi salah satu bentuk komitmen AHM dalam menemani serta memberikan fasilitas pada kreativitas generasi muda dalam melakukan modifikasi terhadap sepeda motor Honda. Di tahun ini sendiri ada 9 kelas yang diperlombakan, diantaranya yaitu All stock/Bolt On & Advance untuk sepeda motor produksi di bawah tahun 2006, kemudian kategori Matic & Cub Stock/Bolt On, Matic & Cub Advance, Sport Naked, Sport Fairing, Sticker/decals, Racing Style, Community Touring untuk kategori sepeda motor dengan produksi di atas tahun 2006. Kemudian ada juga kelas untuk semua kategori skutik, Club dan Sport Honda dari semua tahun produksi atau disebut dengan kelas Free for All.

Bukan cuman modif sepeda motor saja, melainkan dalam HMC regional kemarin juga memperlombakan grafity & painting helm dengan tema #Cari_aman. Tentu saja ini menjadi salah satu bentuk AHM dalam mengkampanyekan pentingnya keselamatan pengendara dalam menggunakan helm untuk menjaga bagian paling vital dari manusia (kepala) ketika terjadi sesuatu di jalanan.

Disamping meriahnya pameran dari para peserta HMC 2019, juga ditawarkan bazaar otomotif, bazaar makanan, penjualan sepeda motor Honda beserta suku cadangnya dalam berbagai jenis promo, test ride sepeda motor, photo contest, hingga hiburan dari artis dan band yang cukup ternama di Tanah Air.